Jumat, 27 Juni 2008

Es Krim by MakNyak


Seperti kebanyakan anak lainnya, Karin & Aizs juga suka banget sama yang namanya es krim.... makanan (minuman) ini adalah jenis makanan yang tak pernah ditolak oleh keduanya. Pun si Ibu yang manis ini, kalau tak ingat bentuk tubuh yang sudah seperti karung beras rasanya pengiiin deh tiap hari makan es krim, secara kandungan kalorinya termasuk tinggi, jadi patutlah mengerem diri untuk tidak sering2 mengkonsumsinya kalau gak mau makin gemuk.
Jadi ingat jaman kecil dulu, ketika masih sering ditemukan penjual es dung2/es tung2, yang siabang mendorong gerobak es krim dengan memukul2 gong kecil yang bunyinya tung-tung. Hampir setiap hari kusisihkan uang jajanku sekedar untuk menikmati satu corn es krim atau yang lebih enak lagi yang es krim yang disajikan diatas sekerat roti tawar. Udah paling top deh kalau sudah jajan es tung2 ini.
Kebetulan sekali, dari blognya mbak Lala aku dapat resep es krim praktis, dan sudah aku coba praktekkan. Bahannya terdiri dari yoghurt dan susu kental manis. Campurkan keduanya dan dimixer saja cara buatnya. Kalau sudah tercampur rata, masukkan ke frezer, setengah beku dimixer lagi, begitu prosesnya dan diulang beberapa kali sampai es krim nya bener2 jadi lembut.
Hasilnya bener2 yummy..., anak2 suka sekali, begitu pula bapaknya, apalagi emaknya....
Terima kasih Mbak Lala untuk resepnya.
Tapi bila anda tak mau bersusah2 mencampur dan mengukur komposisi bahan2 mentahnya, kan sekarang banyak dijual resep es krim instant, atau kalau mau yang lebih gak ribet lagi, datang saja ke toko, buka frezer yang ada, pilih es krim yang kamu mau, alias beli jadi. Sama saja kok enaknya......

Tidak ada komentar: