Sabtu, 28 Juni 2008

Yang nyaman dipakai



Bicara mengenai kenyamanan, kali ini pengin cerita tentang busana yang nyaman dipakai oleh setiap orang. Memang beda2 definisi rasa nyaman menurut masing2 kepala, tergantung banyak hal, ya selera, ya kebutuhan, ya musimnya ,juga style diri.
Buat aku pribadi, daster is baju yang paling nyaman dikenakan all the day, kalau gak ingat kewajiban menjaga penampilan dihadapan misua, pengin rasanya pakai daster gondil (U can see...) setiap hari. Tapi berhubung demi menjaga imej cantik didepan suami, maka daster (seksi) hanya dikenakan dimalam hari...(jangan ngeres mikirnya...!), maksudnya ya pada saat yang tepat, habis mandi sore gitu alias pakaian dinas malam. Nah, habis mandi pagi teteplah pakai baju yang ala ibu rumah tangga sopan (wakakak) bisa short atawa rok dengan atasan bisa kaos ataupun blus, kalau lagi pengin tampil perempuan ya pakailah slipdress, pokoknya suami melangkahkan kaki dari pintu rumah harus diiringi dengan kesan manis dari istri yang berbusana rapih jali, bukan dasteran. Secara entar dikantor beliau akan melihat staf2nya yang lebih licin dengan stelan blazer....( huuh ! kedip 4x). Lain lagi cerita begitu suami tak lagi dirumah, segera ganti baju2 cantik dengan seragam dinas FTM yaitu...ya daster itulah.....
Secara, daster ini (apalagi kalau dari katun or batik santung) adalah busana ternyaman menurutku.Tidak sumuk, ityu yang paling penting.
Buat anak2ku, pakaian yang nyaman dipakai adalah celana pendek atawa kathok cendhak atawa bokser (mungkin maksudnya boxer, diartikan sebagai celana petinju), pasangannya cukup T shirt atawa kaos oblong. Sudah deh, udah paling top kalau sudah pakai bokser ini tiap hari. Makanya koleksi bokser selalu bertambah setiap waktu, secara kalau keluar rumah (baca ke klewer) agenda penting yang sering di request adalah beli bokser batik. Ya wis, namanya juga demi kenyamanan, maka jumlah bokser selalu bertambah dilemari anak2, secara lagi, harganya murce, 8000an perbijinya. Kalau robek, dan tak bisa diselamatkan dengan dijahit atau ditambal cuikup dialih fungsikan sebagai lap atau pel saja. Gampang toh ?

Tidak ada komentar: